KELAS MINAT KHUSUS 1 2021

Kelas Minat Khsus adalah salah satu program kerja dari Departemen Pengembangan Minat dan Bakat Himpunan Mahasiswa Teknik Industri Universitas Brawijaya. Kegiatan ini merupakan wadah bagi mahasiswa Teknik Industri Universitas Brawijaya untuk dapat mengenali dan mengembangkan minat khususnya serta memperluas wawasannya tentang minat tersebut. Tujuan dari program kerja ini adalah untuk memfasilitasi mahasiswa Teknik Industri Universitas Brawijaya untuk mengenali dan mengembangkan minatnya dalam bidang tertentu. Kegiatan Kelas Minat Khusus akan dilaksanakan sebanyak tiga kali yaitu Kelas Minat Khusus 1, 2, dan 3.

Kegiatan Kelas Minat Khusus 1 dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 19 Juni 2021, dimulai dari pukul 15.00 – selesai, menggunakan aplikasi Zoom Meeting. Adapun Kelas Minat Khusus 1 yang merupakan seri pertama dari Kelas Minat Khusus mengusung tema “Strategi Sukses Pemuda Milenial Dalam Berinvestasi”. Maksud dari tema ini yaitu agar peserta mendapatkan dan meningkatkan wawasan serta informasi tentang bagaimana melakukan investasi demi masa depan yang lebih terjamin. Kegiatan ini juga bertujuan sebagai sarana untuk mengembangkan kemampuan peserta dalam mengelola keuangan atau harta.